Pemanfaatan Aplikasi CA-CM Guna Tingkatkan Kualitas Pengawasan Intern

01 September 2022

Card image


Kamis (1/9), telah dilaksanakan rapat dengan agenda Pemanfaatan Aplikasi Continuous Auditing-Continuous Monitoring (CA-CM) di Ruang Rapat Inspektorat Jenderal, Gedung Utama Kemeterian PUPR Lantai 14. Rapat dihadiri oleh Inspektur Jenderal, Kepala Pusat Data dan Teknologi Informasi, Sekretaris Direktorat Jenderal Bina Konstruksi, Direktur Pengadaan Jasa Konstruksi, Sekretaris Inspektorat Jenderal, Para Inspektur, dan Para Kepala Bagian di Sekretariat Inspektorat Jenderal.

Pemanfaatan aplikasi CA-CM merupakan strategi ke-9 dalam 9 Strategi Pencegahan Penyimpangan dalam Pengadaan Barang/Jasa (PBJ) Kementerian PUPR, dan merupakan kolaborasi antara e-Monitoring, SPSE (Sistem Pengadaan Secara Elektronik) dan audit. Aplikasi CA-CM telah dikembangkan oleh Pusdatin sebagai early warning system yang dapat membantu mengidentifikasi potensi risiko PBJ dan meningkatkan kualitas pengawasan intern di Kementerian PUPR.

Inspektur Jenderal menyampaikan bahwa CA-CM merupakan bentuk sinergi antara Inspektorat Jenderal sebagai pengawas intern dan Sekretariat Jenderal, salah satunya terkait dengan monitoring pelaksanaan tender di Kementerian PUPR. Untuk itu, perlu adanya konsistensi dari Unit Organisasi Teknis agar Aplikasi CA-CM semakin berdayaguna. (NAS)

Berita Lainnya
01 September 2022
Pemanfaatan Aplikasi CA-CM Guna Tingkatkan Kualitas Pengawasan Intern
Selengkapnya...
Palm Springs Road
25 Oktober 2024
Inspektorat Jenderal Dengarkan Aspirasi Dalam RDP Bersama Komisi V DPR RI
Selengkapnya...
Palm Springs Road
26 Agustus 2022
Rapat Koordinasi Penyelenggaraan Pemberantasan Pungutan Liar di Kementerian PUPR
Selengkapnya...
Palm Springs Road
26 Agustus 2022
Rapat Koordinasi Pendampingan dan Pengawasan Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur Ibu Kota Nusantara di Provinsi Kalimantan Timur
Selengkapnya...
Palm Springs Road
19 Agustus 2022
Pembukaan BAPORSENI dalam rangka peringatan HUT ke-77 Kemerdekaan RI
Selengkapnya...
Palm Springs Road
18 Agustus 2022
Pembukaan Kegiatan Peringatan Hari Perumahan Nasional Tahun 2022
Selengkapnya...
Palm Springs Road
05 Agustus 2022
Strategi Penguatan Pelaksanaan Telaah Sejawat Ekstern
Selengkapnya...
Palm Springs Road
05 Agustus 2022
Sinergi PUPR – POLRI, Akselerasi Pembangunan Kalimantan Timur
Selengkapnya...
Palm Springs Road