Penutupan Kegiatan Percepatan Tindak Lanjut Hasil Pengawasan

17 April 2025

Card image


Semarang, 17 April 2025 – Kegiatan Percepatan Tindak Lanjut Hasil Pengawasan Inspektorat Jenderal dan BPKP serta Pemeriksaan BPK RI pada satuan kerja di Kementerian Pekerjaan Umum Wilayah Provinsi Jawa Tengah resmi ditutup oleh Inspektur I Inspektorat Jenderal, I Ketut Jayada, di Auditorium Soejono Sosrodarsono Politeknik PU Semarang. Kegiatan ini telah berlangsung sejak tanggal 14 hingga 17 April 2025 dan berhasil menuntaskan sebagian besar rekomendasi dari hasil pengawasan dan pemeriksaan yang dilakukan oleh Inspektorat Jenderal, BPKP, dan BPK RI.

Dalam sambutannya, Inspektur I menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi secara signifikan dalam mendukung percepatan penyelesaian tindak lanjut hasil pengawasan tersebut. Keberhasilan ini merupakan bukti nyata dari komitmen dan kerja keras kita bersama.

Sebagai bagian dari penutupan kegiatan, juga dibacakan arahan Inspektur Jenderal, Dadang Rukmana, terkait beberapa temuan yang belum sepenuhnya tuntas. Dalam arahannya, Inspektur Jenderal menekankan pentingnya langkah-langkah strategis untuk penyelesaian, antara lain:

  1. Memantau dan menelusuri penanggung jawab dari temua-temuan tersebut untuk dilakukan evaluasi secara berjenjang oleh pimpinan;
  2. Pemimpin unt organsisasi agar melakukan evaluasi dan tindakan konkret terhadap penanggung jawab dan/atau pihak ketiga yang belum menunjukkan keseriusan dalam menindaklanjutinya rekomendasi.

Penutupan kegiatan ini sekaligus menjadi refleksi atas pentingnya koordinasi lintas unit kerja dalam memperkuat akuntabilitas pengelolaan keuangan dan program pembangunan.

Ucapan terima kasih juga disampaikan oleh Inspektur I kepada seluruh pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan kegiatan ini, termasuk para auditor serta tim sekretariat Inspektorat Jenderal

Berita Lainnya
2 hari yang lalu
Kementerian PU Gelar Evaluasi Mandiri Pembangunan ZI Tahun 2025
Selengkapnya...
Palm Springs Road
8 hari yang lalu
Penutupan Kegiatan Percepatan Tindak Lanjut Hasil Pengawasan
Selengkapnya...
Palm Springs Road
11 hari yang lalu
Inspektorat Jenderal Bahas Tindak Lanjut Hasil Pengawasan di Jawa Tengah
Selengkapnya...
Palm Springs Road
31 hari yang lalu
Koordinasi STRANAS-PK 2025-2026 Antara Kementerian PU dengan Tim Ahli Stranas PK dari Deputi Bidang Pencegahan dan Monitoring, Komisi Pemberantasan Korupsi
Selengkapnya...
Palm Springs Road
31 hari yang lalu
Itjen PU Gelar Quality Assurance Atas Telaah Sejawat Ekstern untuk Perkuat Pengawasan
Selengkapnya...
Palm Springs Road
1 bulan yang lalu
Benchmarking Kebijakan Implementasi Pengendalian Gratifikasi dengan Kementerian Hukum
Selengkapnya...
Palm Springs Road
30 hari yang lalu
Inspektorat Jenderal Perkuat Komitmen dalam Penyelesaian Rekomendasi Hasil Pemeriksaan BPK RI
Selengkapnya...
Palm Springs Road
1 bulan yang lalu
Evaluasi Tata Kelola Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah Kementerian PU Tahun 2024-2025
Selengkapnya...
Palm Springs Road