Itjen Kementerian PU Bahas Pembaruan Nota Kesepahaman untuk Tingkatkan Efektivitas Kerja Sama

06 November 2025

Card image


Jakarta, 6 November 2025 –  Inspektorat Jenderal (Itjen) Kementerian Pekerjaan Umum (PU) menggelar rapat pembahasan Evaluasi Nota Kesepahaman dan Perjanjian Kerjasama Polri, PPATK, BPKP dan KPK di Ruang Rapat Lantai 14 Gedung Kementerian PU. Rapat ini dihadiri oleh Inspektur Jenderal Dr. Ir Maulidya Indah Junica, M.Sc., Sekretaris Inspektorat Jenderal, Ir. Djaya Sukarno M.Eng., Inspektur II, Inspektur IV Inspektur V, Kabag PHKIKP (Program, Hukum, Kepatuhan Intern dan Komunikasi Publik) dan Kabag KUK (Kepegawaian Umum dan Keuangan) serta perwakilan dari Unit Organisasi terkait.

Pada pembukaannya Maulidya berharap semua pihak terkait dapat memberikan tanggapan dan masukan berkenaan dengan berakhirnya masa Nota Kesepahaman dan perjanjian kerjasama antara Kementerian Pekerjaan Umum dengan POLRI, PPATK, BPKP dan KPK. Selanjutnya diawali dengan materi yang disampaikan Kabag PHKIKP mengenai pembahasan yang difokuskan pada efektivitas dan manfaat Nota Kesepahaman serta Perjanjian Kerja Sama bagi Kementerian Pekerjaan Umum, kendala atau permasalahan selama pelaksanaan kerja sama, kebutuhan penyesuaian substansi atau ruang lingkup kerja sama, keberlanjutan kerja sama, serta perencanaan timeline penyusunan kerja sama ke depan.

Sehubungan dengan akan berakhirnya Nota Kesepahaman, maka 3 (tiga) bulan sebelum masa berakhir perlu dilakukan koordinasi dengan unit organisasi terkait untuk pelaksanaan evaluasi internal bersama, khususnya terhadap ruang lingkup Nota Kesepahaman.

Melalui rapat ini diharapkan hasil evaluasi dapat menjadi dasar penyempurnaan kerja sama ke depan, sehingga sinergi antara Kementerian Pekerjaan Umum dan lembaga terkait dapat terus diperkuat dalam mendukung tata kelola pemerintahan yang bersih dan akuntabel. (DAI)

Berita Lainnya
06 November 2025
Itjen Kementerian PU Bahas Pembaruan Nota Kesepahaman untuk Tingkatkan Efektivitas Kerja Sama
Selengkapnya...
Palm Springs Road
30 Oktober 2025
Inspektorat Jenderal Perkuat Komitmen Pengawasan Dengan Penandatanganan Pakta Integritas
Selengkapnya...
Palm Springs Road
27 Oktober 2025
Peran Aktif UKI dalam Menciptakan Pengendalian yang Cepat, Tepat, dan Berani
Selengkapnya...
Palm Springs Road
28 Oktober 2025
Inspektorat Jenderal Gelar Sosialisasi Hukum Progresif dan Audit Forensik untuk Perkuat Pengawasan Internal
Selengkapnya...
Palm Springs Road
24 Oktober 2025
Cetak Protokoler Andal dan Cekatan: Pegawai Itjen Dibekali Keterampilan Melalui Workshop
Selengkapnya...
Palm Springs Road
29 Oktober 2025
Peningkatan Budaya Sadar Risiko di Inspektorat Jenderal: Kolaborasi Internalisasi Manajemen Risiko dan Peneguhan Etika Auditor
Selengkapnya...
Palm Springs Road
14 Oktober 2025
Perkuat Barisan ASN: Itjen PU Sambut PPPK untuk Pengabdian yang Lebih Profesional
Selengkapnya...
Palm Springs Road
10 Oktober 2025
Itjen PU Dukung Optimalisasi Reviu Pagu Anggaran 2026 untuk Penguatan Akuntabilitas Kementerian
Selengkapnya...
Palm Springs Road