Sharing Session Pembangunan Zona Integritas dalam Rangka Hakordia 2024
10 Desember 2024

Jakarta Selatan, Kamis, 5 Desember 2024 – Kementerian Pekerjaan Umum telah menyelenggarakan Sharing Session Pembangunan Zona Integritas (ZI) di Gedung Utama Kementerian PU. Kegiatan ini merupakan bagian dari peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia (Hakordia) 2024, yang bertujuan memperkuat budaya integritas dan meningkatkan strategi pencegahan korupsi di lingkungan Kementerian Pekerjaan Umum. Acara ini dihadiri oleh perwakilan pegawai dari seluruh unit organisasi di Kementerian Pekerjaan Umum yang memiliki pengalaman dan/atau bertugas dalam pembangunan ZI.
Pada sharing session ini, narasumber utama adalah Tim Pembangunan ZI BPJN Bangka Belitung dan Tim Asesor Manajemen Perubahan ZI Kementerian Pekerjaan Umum. Acara dibuka dengan laporan kegiatan oleh Direktur Kepatuhan Intern Direktorat Jenderal Bina Marga, V. Untoro Kurniawan. Beliau berharap peserta dapat berdiskusi secara aktif dan mendapatkan wawasan yang berharga dari narasumber, khususnya Tim Pembangunan ZI BPJN Bangka Belitung. Sedangkan, narasumber diharapkan dapat memberikan pengalaman yang relevan dan berguna dalam upaya meningkatkan budaya integritas di UPT masing-masing.
Selanjutnya, Sekretaris Direktorat Jenderal Bina Marga, Budiamin, menyampaikan sambutan. Beliau menekankan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari peringatan Hakordia 2024, yang menjadi momentum global dalam upaya melawan korupsi. "Sebelumnya, Hakordia dilakukan melalui sosialisasi dan kampanye mengenai bahaya korupsi. Melalui acara ini, kami membuka ruang bagi semua pihak untuk berkontribusi dalam pemberantasan korupsi. Tahun ini, fokus kami adalah menumbuhkan budaya integritas melalui sharing session pembangunan zona integritas ini," ujar Budiamin. Beliau menambahkan bahwa pembangunan budaya integritas sangat penting dalam mempercepat reformasi birokrasi. Hingga saat ini, tujuh UPT di Kementerian Pekerjaan Umum telah meraih predikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK), termasuk BPJN Bangka Belitung, yang hadir untuk berbagi pengalaman dan strategi sukses mereka.
Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan “success story” predikat WBK yang diraih oleh BPJN Bangka Belitung oleh Kepala BPJN Bangka Belitung, Zepnat Kambu, beserta Tim Pembangunan ZI BPJN Bangka Belitung. Zepnat dan tim membagikan strategi dan langkah-langkah yang ditempuh untuk meraih predikat WBK di UPT yang berfokus pada pelaksanaan fisik. Tantangan utama dalam pembangunan ZI di BPJN Bangka Belitung adalah penguatan komitmen pimpinan dalam menciptakan lingkungan kerja yang transparan dan akuntabel, penerapan nilai-nilai integritas dalam diri setiap pegawai, serta pentingnya penyuluhan berkelanjutan untuk membangun kesadaran integritas.
Sesi berikutnya adalah pemaparan mengenai penyusunan rencana aksi pembangunan ZI yang berdampak, oleh TPI Asesor Manajemen Perubahan, Asep Arofah Permana. Asep menyampaikan bahwa penyusunan rencana aksi yang efektif harus konkret, berkelanjutan, dan melibatkan


Inspektorat Jenderal Bahas Tindak Lanjut Hasil Pengawasan di Jawa Tengah
Selengkapnya...
Koordinasi STRANAS-PK 2025-2026 Antara Kementerian PU dengan Tim Ahli Stranas PK dari Deputi Bidang Pencegahan dan Monitoring, Komisi Pemberantasan Korupsi
Selengkapnya...6.png)
Itjen PU Gelar Quality Assurance Atas Telaah Sejawat Ekstern untuk Perkuat Pengawasan
Selengkapnya...2.png)
Benchmarking Kebijakan Implementasi Pengendalian Gratifikasi dengan Kementerian Hukum
Selengkapnya...
Inspektorat Jenderal Perkuat Komitmen dalam Penyelesaian Rekomendasi Hasil Pemeriksaan BPK RI
Selengkapnya....png)
Evaluasi Tata Kelola Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah Kementerian PU Tahun 2024-2025
Selengkapnya...